Inilah Daftar Bulan Kelahiran yang Paling Banyak Dimiliki Orang

Mari kita lihat data statistik bulan kelahiran di Indonesia.

Inilah Daftar Bulan Kelahiran yang Paling Banyak Dimiliki Orang MOJOK.CO

MOJOK.CODi bulan kelahiran apakah kebanyakan orang merayakan ulang tahun? Hmmm? Penasaran banget atau penasaran aja?

Dilansir dari Statisticbrain.com, sebuah penelitian mengenai statistik bulan kelahiran masyarakat AS telah dilaksanakan pada tahun 2016. Pada data tersebut, bulan Agustus, September, dan Juli menjadi juaranya.

Itu kalau di AS. Nah, gimana dengan di Indonesia?

Beberapa sumber menyebutkan, statistik ini berubah hampir setiap tahun. Pada 2016, misalnya, ada yang menyebutkan September jadi yang terbanyak di Indonesia, sedangkan beberapa tahun sebelumnya posisi ini dikuasai Juli

Hmmmm~ Jadi nih, kamu penasaran nggak sih sebenernya sama data lengkap statistik yang bisa kamu amati dan analisis? Kalau yha, kamu tepat sekali berada di laman artikel ini, selamat!

Baiklah, yuk cusss kita mulai!

Sebagai sampel, mari kita amati data kependudukan dari ibu kota tercinta, DKI Jakarta. Nggak usah protes dulu, jemaah Mojokiyah sekalian. Data dari DKI Jakarta justru bisa menampilkan wajah Indonesia, mengingat Jakarta adalah milik kita semuaaa~

Seperti yang telah dihimpun oleh tim peneliti Mojok Institute sejak tahun 2015, berikut adalah statistiknya:

Mei (14.522 kelahiran)

Mei jadi bulan kelahiran terbanyak.
Mei jadi bulan kelahiran terbanyak.

Kepopuleran bulan Mei terpampang nyata melalui keadaan terkini. Jelas. Tak diragukan lagi. Mutlak!

Ha, gimana nggak? Jangankan data dari Dinas Kependudukan DKI Jakarta ini, lah wong orang nomor 1 di DKI Jakarta aja, Gubernur Anies Baswedan, lahir di bulan Mei, kok.

Lah kok bisa? Yha, mungkin itulah yang dinamakan jodoh, Pemirsa.

April (13.650 kelahiran)

April jadi bulan kelahiran terbanyak kedua.

Berdekatan dengan bulan Mei, April nomor tiga di Jakarta. Meski bukan kelahirannya Sandiaga Uno sebagai orang nomor 2 di Jakarta, tapi April adalah bulannya Anggun C. Sasmi yang sudah berhasil go international dan… Aprilia Kumala.

Yha, FYI aja, sih.

Juli (13.628 kelahiran)

Juli jadi bukan kelahiran nomor tiga.

Beberapa tahun silam, Juli jadi yang terbanyak untuk orang-orang Indonesia. Kenapa?

Ya nggak heran, my lov, karena di data terpisah disebutkan bahwa September-Oktober adalah bulan favorit pernikahan di Indonesia. Artinya…

Eh, udah ngerti kan, ya, maksud aing?

Juni (13.545 kelahiran)

Juni oh Juni.

Dari data kepresidenan, tercatat ada 4 presiden RI yang lahir di bulan Juni, yaitu Sukarno (6 Juni), Soeharto (8 Juni), BJ Habibie (28 Juni), dan Jokowi (21 Juni). Karena jumlahnya 4, Juni pun merangsek maju ke posisi nomor 4.

Pas! Tjakep!

Bulan-bulan Lainnya

Data bulan kelahiran lainnya.

Selain keempat bulan di atas, data ini juga menunjukkan peringkat bulan lainnya, yaitu:

Loooh, bulan November-Desember kok ada di peringkat terakhir???

Eits, tenang dulu, my lov. Kalau dirunut sesuai durasi bulan mengandung, yang “muncul” di November-Desember umumnya dimulai dari kehamilan di Februari-Maret. Naaaah, sayangnya, bulan-bulan ini sering kali menjadi… puncak bencana banjir!!!

Hadeeeeh, repot bener, kan~

Di sisi lain, ini justru bisa menjadi pertanda bagus. Rendahnya kelahiran mungkin saja berarti bahwa Hari Valentine yang disebut-sebut haram itu tyda lagi dirayakan habis-habisan sampai…

…ah, sudahlah.

BACA JUGA Tolong ya, Terlalu Percaya Ramalan Bintang dan Lakukan Zodiac Shaming Itu Nggak Keren dan tulisan lainnya dari Aprilia Kumala.

Exit mobile version